Personil Sat Resnarkoba Polres Bone Amankan Satu Orang Pengedar Shabu Jenis Narkotika

Suara Masyarakat Anti Diskriminasi

SOMASINEWS.COM BONE SULSEL,Personil Sat Resnarkoba Polres Bone telah mengamankan 1 (Satu) orang pengedar / penyalahgunaan Narkotika jenis shabu di Kelurahan Panyula, Kecamatan Tanete Riattang timur, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada hari Selasa 23 November 2021 sekitar pukul 17.35 wita.

Pelaku berinisial, AD umur 30 Tahun diamankan bersama barang bukti, 3 (Tiga) sachet plastik bening kecil yang didalamnya terdapat kristal bening diduga Narkotika golongan 1 jenis Shabu.

Personil Sat Resnarkoba mendapat informasi langsung turun ke lokasi tersebut, bahwa di Kelurahan Panyula, Kecamatan Tanete Riattang timur, sering dijadikan tempat transaksi atau penyalahgunaan narkotika, ucap Kasi Humas Polres Bone Ipda Rayendra

Berdasarkan informasi tersebut, personil langsung melakukan penyelidikan lalu Sat Resnarkoba polres Bone mengamankan seorang terduga pelaku berinisial, AD kemudian dilakukan penggeledahan dan ditemukan barang bukti tiga sachet plastik bening kecil yang didalamnya terdapat kristal bening di dalam segiempat diduga Narkotika golongan 1 jenis Shabu, kemudian di lakukan introgasi, AD mengakui bahwa barang tersebut adalah miliknya.

Selanjutnya pelaku, AD dan barang bukti diamankan di ruang Sat Narkoba polres Bone guna penyidikan lebih lanjut. Dan dia dijerat dengan Pasal 114 subs pasal 112 UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” pungkas Rayendra.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan